Rabu, 06 November 2013

Ritel Mix

Setelah peritel menetapkan segmentasi, target pasar dan tingkat kebutuhan konsumen, pada tahapan selanjunyan adalah peritel dihadapkan pada kondisi untuk mengambil keputusan bagaimana untuk dapat membuat daftar kebutuhan konsumen. Metode yang digunakan peritel untuk pengambilan keputusan adalah bauran ritel (ritel mix). Inilah jantung atau penggerak dari semua aspek operasional dari manajemen ritel. Bauran ritel adalah elemen-elemen yang menjadi faktor penentu dalam implementasi strategi dan taktik yang dijalankan oleh peritel. Bauran ritel terdiri dari beberapa elemen yaitu
1) Place (lokasi)
2) Product (produk)
3) People (orang/ pelanggan)
4) Price (harga)
5) Promotion (promosi/ pemasaran)
Kelima elemen tersebut saling melengkapi satu dengan lainnya sehingga digambarkan dalam wujud bangunan menyerupai ‘rumah’. Terdapat enam elemen bauran ritel yang akan memiliki fungsi saling mendukung dan melengkapi. Tidak dapat dikatakan bahwa satu elemen memiliki peran yang lebih penting dibandingkan elemen lain karena masing-masing elemen akan saling mendukung dan melengkapi.

 

Pada bab ini kita akan membahas unsur bauran ritel yang ke dua yaitu bauran ritel yang berhubungan produk.Produk yang dijual peritel (merchandise) merupakan salah satu dari unsur bauran ritel yang penting dan terkait dengan hal-hal sebagai berikut
1) Intensitas yaitu mengenai produktifitas barang-barang yang dijual yang dinyatakan sebagai penjualan barang tersebut per meter persegi.
2) Mode/ gaya yaitu mengenai jenis barang yang akan dijual oleh pengecer yang bersangkutan, seperti seberapa jauh barang yang dijual dapat mengikuti mode atau seberapa inovatif mode/ gaya barang yang dijual, di mana hal ini menentukan tingkat perbedaan/ diferensiasi suatu usaha dengan usaha lain yang sejenis.
3) Keragaman barang mengacu kepada bauran produk yang akan dijual dalam hal pilihan akan jenis barang dan jumlah barang (depth/ kedalaman dan width/ keleluasaa).


VISTASOFT
Office 1 : Jln. Papagan, Dukuh, Makamhaji, Kartasura, Sukoharjo, Jawa Tengah. 
               (Utara Underpass Makamhaji) Telephon : (0271) 7468147
Office 2 : Jln. Papagan No. 65, Kuyudan, Makamhaji Kartasura Sukoharjo 
               (DIVISI SERVICE & MAINTENANCE)
Office 3 : Jln. Garuda Nomor 6.B Perumda Patebon Kendal
Office 4 : Jln. Wonogiri - Ngadirojo, Bulusari, Bulusulur, Wonogiri
Office 5 : Balong, Donoharjo, Kec. Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. 55581

Arif
Phone /  WA
081 235 889 777



Putri
Phone / WA
085 326 534 432
Dina
Phone / WA
089 630 523 372